Harga Undangan Pernikahan Selembaran Murah di Cirebon Berapa Sih? Sebelum Saya jawab, harus saya terangkan dahulu pengertian undangan pernikahan selembaran. Karena saya yakin tidak semua calon pengantin tahu semua istilah-istilah yang beredar di per-undang2an pernikahan.
"Penjelasan ini saya maksudkan agar Anda TIDAK MENGALAMI OVERPRICE atau kemahalan harga saat order di vendor jasa cetak undangan"
Undangan selembaran lebih sering disebut Undangan Single. Jika undangan modelnya hardcover, maka disebut single hardcover atau kadang disebut single board. Jika undangan modelnya softcover maka disebut single softcover.
Undangan single ini benar-benar cuma selembar biasanya halaman muka untuk isi undangan dan halaman belakang untuk denah lokasi. Hampir mayoritas undangan model selembaran ini disertai dengan Amplop. Ada juga yang tanpa amplop, tapi sangat jarang.
Biar lebih paham, berikut saya sertakan contoh koleksi Kejora Media baik yang SINGLE SOFTCOVER maupun SINGLE HARDCOVER...
![]() |
Undangan Single Hardcover - Amplop Tampak Depan |
![]() |
Undangan Single Hardcover - Amplop dan Isi Tampak Belakang |
![]() |
Undangan Single Hardcover - Amplop dan Isi Tampak Depan |
Berikutnya contoh untuk yang softcover :
![]() |
Undangan Single Softcover - Amplop Tampak Depan |
![]() |
Undangan Single Softcover - Amplop Tampak Belakang |
![]() |
Undangan Single Softcover - Amplop dan Isi Tampak Depan |
![]() |
Undangan Single Softcover - Amplop dan Isi Tampak Belakang |
Kemudian untuk harga, ini dipengaruhi oleh variabel berikut:
- Custom design (desain sesuai selera Anda) atau Blangko (Desain paten tidak bisa diubah)..Custom design tentu lebih mahal.
- Softcover atau Hardcover..hardcover tentu lebih mahal.
- Satu warna or fullcolor, satu warna lebih murah
- Ukuran undangan
- Jenis kertas
- Pakai laminasi or tanpa laminasi
- Pakai hotprint or tanpa hotprint
- Asesoris tambahan, seperti tali atau pita
- Jumlah order
Untuk harga pasaran, single softcover satu warna dengan amplop tanpa laminasi, tanpa hotprint, tanpa assesoris tambahan, kertas art carton 260 gr, order normal 500 pcs, per pcs nya kena sekitar Rp.3.000,-.
Hardcover, satu warna dengan amplop, tanpa laminasi, tanpa hotprint, tanpa asesoris tambahan, kertas java, order normal 500 Pcs, per pcs nya kena sekitar Rp.4.000,-
Harga di atas hanya patokan, ada vendor yang berani kasih harga lebih murah ada juga yang lebih mahal. Yang pasti, sebelum order Anda pastikan dulu kualitas hasil cetak dan pelayanannya.
Cara termudah menilai hasil cetak adalah datang langsung, lihat sampel-sampel yang pernah dikerjakan. Undangan yang nantinya Anda pesan, kualitasnya juga tidak akan jauh dari sampel-sampel mereka.
Salam,
Diqi - Production Team Kejora Media